Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs pada Transformator dan Kapasitor Listrik di Indonesia
Berita

Free Zoom Webinar "Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs pada Transformator dan Kapasitor Listrik di Indonesia"

Ditulis Oleh: Hyprowira | Diterbitkan pada 21 June 2021 | Dimodifikasi terakhir pada 21 June 2021

PCB, telah banyak digunakan di seluruh dunia selama sekitar 50 tahun sebagai isolasi pada transformer dan peralatan listrik lainnya (1927, aplikasi industri pertama oleh Swan USA).

Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs 02

Kurangnya studi awal dan dapat diandalkan memungkinkan penerapannya dalam skala sangat besar, sampai peristiwa dramatis tahun 1970-an 1980-an mengarah pada "larangan".

Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs 04

Penggunaan PCB telah dibatasi selama bertahun-tahun dan dilarang untuk digunakan dalam transformer baru oleh IARC *, badan internasional untuk penelitian kanker, sebuah badan PBB. IARC mengubah klasifikasi agen PCB dari Grup 2A ke Grup 1. Ini berarti bahwa PCB, yang sebelumnya dianggap "mungkin karsinogenik", adalah sekarang termasuk di antara agen yang "karsinogenik untuk manusia".

Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs 05


Namun demikian, sejumlah besar transformator yang terkontaminasi PCB masih beroperasi. Merupakan kewajiban hukum bagi industri dan pembangkit listrik untuk mendeteksi keberadaan PCB pada minyak trafo. Oleh sebab itu perlunya informasi lengkap mengenai arah baru kebijakan pengelolaan PCBs yang benar pada transformator dan kapasitor listrik di Indonesia.

Arah Kebijakan Pengelolaan PCBs 07

Hal inilah yang dibahas dalam free zoom webinar dengan judul "Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs pada Transformator dan Kapasitor Listrik di Indonesia" pada 23 Juni 2021 pk. 09.00-12.00 yang diselenggarakan oleh PT Hyprowira Adhitama. Pembicara-pembicara webinar tsb adalah Ir. Yun Insiani, MSc. (Pejabat Fungsional Pengendali Dampak Lingkungan Ahli Utama) PSLB3 KLHK, Rio Deswandi (UNIDO), Prof. Kim Jong Guk (Chonbuk University) dan Djunaidi Chaidir (Hyprowira).

Arah Baru Kebijakan Pengelolaan PCBs 08

1166x dilihat